D3 MMB - PENS | Jalan Raya ITS - Kampus PENS, Sukolilo, Surabaya 60111

Prodi D3 MMB Buatkan Identitas Visual untuk Kelurahan Binaan PENS

by | Nov 15, 2024 | Berita

Surabaya, mmb.pens.ac.id – Prodi D3 Teknologi Multimedia dan Broadcasting menyerahkan identitas visual yang telah dibuat untuk kelurahan Gebang Putih yang merupakan kelurahan binaan PENS sebagai bentuk kerja sama pengabdian kepada masyarakat. Pengabdian kepada masyarakat merupakan kegiatan yang rutin dilakukan oleh program studi D3 MMB sebagai salah satu bentuk Tri Dharma perguruan tinggi.

Kegiatan ini diawali dengan sambutan dari INDRIYANI SETIYOWATI, S. Sos, M.Si., selaku Lurah dari Kelurahan Gebang Putih, kemudian dilanjutkan sambutan dari Kepala Departemen Teknologi Multimedia Kreatif, Kholid Fathoni, S.Kom., M.T., serta sambutan dari kepala Program Studi D3 Teknologi Multimedia dan Broadcasting, Citra Devi Murdaningtyas, S.T., M.T.. Setelah itu kegiatan dilanjutkan dengan sosialisasi identitas visual yang telah dibuat sebelumnya.  Keberadaan identitas visual ini diharapkan dapat memperkuat citra Kelurahan Gebang Putih sebagai wilayah yang inovatif, ramah, dan memiliki potensi lokal yang kuat. Identitas visual ini dirancang untuk membantu kelurahan  Gebang Putih dalam memperkenalkan wilayahnay secara lebih profesional kepada masyarakat luas, termasuk dalam komunikasi resmi maupun promosi kegiatan. Kegiatan pengabdian kepada masyarakat ini menjadi bukti nyata kontribusi D3 MMB PENS dalam memajukan wilayah lokal melalui inovasi kreatif. 

Kegiatan pengabdian kepada masyarakat pada kelurahan binaan PENS ini ditutup dengan doa dan foto bersama.

Post Terbaru

Kunjungan SMK Bayt Al-Hikmah Pasuruan ke Studio Pertunjukan

Surabaya, mmb.pens.ac.id – Pada hari Kamis, 16 Oktober 2025 pukul 10.00 WIB, sebanyak 35 siswa SMK Bayt Al-Hikmah Pasuruan bersama 7 guru pendamping melaksanakan kunjungan edukatif ke Studio Pertunjukan. Kegiatan ini bertujuan untuk memperluas wawasan siswa dalam...

Info Penting

Prodi D3 Teknologi Multimedia dan Broadcasting

Politeknik Elektronika Negeri Surabaya

Jalan Raya ITS - Kampus PENS, Sukolilo, Surabaya 60111

mmb@pens.ac.id

MMB PENS

mmbpens

© 2025 MMB - PENS