Malang, mmb.pens.ac.id – Prodi D3 Teknologi Multimedia dan Broadcasting serahkan video animasi kesehatan tentang pentingnya melakukan pola hidup sehat kepada Dinas Kesehatan Kota Malang sebagai bentuk kerja sama pengabdian kepada masyarakat. Pengabdian kepada masyarakat merupakan kegiatan yang rutin dilakukan oleh program studi D3 MMB sebagai salah satu bentuk Tri Dharma perguruan tinggi.
Kegiatan ini diawali dengan sambutan dari dr. Umar Usman selaku sekretaris Dinas Kesehatan Kota malang, kemudian dilanjutkan dengan sambutan dari kepala Program Studi D3 Teknologi Multimedia dan Broadcasting, Dr. M. Agus Zainuddin, S.T., M.T. . Setelah itu dilanjutkan dengan proses pemutaran bersama video animasi yang telah dibuat. Hasil video animasi ini nantinya akan diupload di sosial media milik Dinas Kesehatan Kota Malang, sekaligus digunakan untuk proses sosialisasi kepada masyarakat.
Selain menyerahkan video animasi kesehatan, prodi D3 MMB juga menghibahkan beberapa peralatan untuk pembuatan konten digital kepada Dinas Kesehatan Kota Malang guna memperlancar proses pembuatan konten serta sosialisasi Kesehatan kepada masyarakat. Kegiatan ini berjalan dengan lancar, kedua belah pihak juga berharap kerja sama seperti ini terus terjalin ke depannya. Kegiatan ini ditutup dengan doa dan diakhiri dengan foto bersama sekretaris dan staf Dinas Kesehatan Kota Malang .